-->

Facebook ikut-ikutan #PrayForParis dengan Fitur Barunya

Lophliphluph - Tragedi yang terjadi kemarin di Paris, membuat media sosial Facebook ikut membantu banyak orang dengan fitur Safety Check.

Facebook mulai mengaktifkannya sekitar 4 jam yang lalu, agar semua orang yang ada di Paris bisa menandai bahwa dirinya baik-baik saja. Hal ini dilakukan agar keluarga atau kerabatnya bisa memastikan bahwa orang yang mereka kenal aman dan tidak menjadi korban dari tragedi ledakan itu.

Fitur Safety Check ini diumumkan sendiri oleh pendiri Facebook, Mark Zuckerberg, di akunnya.

"Saya memikirkan semua orang yang ada di Paris malam ini. Kekerasan seperti itu seharusnya tidak terjadi di setiap kota atau negara di dunia. Kami sudah mengaktifkan fitur Safety Check. Jadi, jika Anda berada di Paris, Anda bisa menandai diri Anda aman atau mengecek keadaan teman dan keluar," Ujar Mark Zuckerberg.



Jika Anda membuka link 'Paris Terror Attacks' ini, sistem akan otomatis cek semua teman Anda di Facebook yang ada di Paris apakah dalam keadaan aman. Anda juga bisa menandai teman tersebut aman jika Anda mengetahui keadaan mereka saat ini.

Fitur yang sangat berguna ini bukan yang pertama kalinya dihadirkan Facebook. Pada saat gempa Nepal pada bulan April lalu, Facebook juga mengaktifkan Safety Check untuk membantu banyak orang mengecek kerabatnya yang berada di negara tersebut.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Facebook ikut-ikutan #PrayForParis dengan Fitur Barunya"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel